2 Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Ini Mudah Dilakukan

Tahu cara menyembunyikan aplikasi di HP sebenarnya sangat mudah dilakukan. Anda pasti pernah ingin menyembunyikan aplikasi tertentu karena beberapa alasan. Misalnya tidak ingin aplikasinya diketahui oleh orang lain karena ada beberapa hal rahasia di dalamnya.

Anda juga tidak bisa menghindari orang lain membuka HP yang Anda miliki. Jika tidak hati – hati maka orang lain bisa membongkar rahasia yang Anda miliki. Tentu saja hal ini tidak boleh sampai terjadi. Sehingga sebaiknya aplikasi tersebut disembunyikan saja daripada ketahuan.

Apalagi rahasia di dalam HP biasanya akan memicu konflik dan pertengkaran. Daripada harus menghadapi situasi seperti ini, sebaiknya Anda melakukan cara menyembunyikan aplikasi

Untuk menyembunyikannya, Anda bisa memakai 2 cara yaitu memakai pengaturan dan aplikasi bantuan. Jika tidak tahu bagaimana caranya, coba ikuti beberapa langkah – langkah berikut ini.

Cara Menyembunyikan Aplikasi Lewat Pengaturan

pengaturan di HP sebenarnya juga sudah ada yang mendukung penyembunyian ini. Namun masih banyak orang yang belum mengetahuinya. Cara ini bisa dilakukan dengan mudah sehingga tidak perlu mengunduh apk bantuan lainnya. Inilah beberapa caranya.

  1. Buka pengaturan yang ada di HP
  2. Temukan pengaturan keamanan aplikasi
  3. Temukan menu menyembunyikan aplikasi atau hide
  4. Klik dan pilih salah satu aplikasinya yang ingin disembunyikan
  5. Lalu pilih menu sembunyikan

Kemudian jika Anda ingin membuka aplikasinya, aktifkan dulu aplikasinya melalui cara sebelumnya. Jadi pengaturan ini berfungsi untuk aktif dan non aktifkan aplikasinya. Jadi saat ingin memakai atau menyembunyikan, caranya juga tetap sama.

Biasanya langkah ini bisa diterapkan di HP samsung, xiaomi dan Huawei. Beberapa merk lainnya juga masih bisa memakai cara menyembunyikan aplikasi ini. Namun masih ada merk lainnya yang belum bisa menerapkan langkah – langkah untuk menyembunyikan tersebut.

Namun Anda jangan sampai panik, karena meskipun sistem di HP tidak mendukung untuk hide aplikasinya tetap masih ada cara lainnya yang bisa dilakukan. Dengan adanya cara lain, pasti semua HP bisa mendapatkan kesempatan sama untuk menyembunyikan aplikasi.

Cara Menyembunyikan Aplikasi Lewat Apk

Memakai apk tambahan juga bisa dilakukan untuk HP yang tidak mendukung hide aplikasi. Atau bisa juga digunakan oleh Anda yang tidak ingin mengatur hide aplikasinya melalui pengaturan di HP.

Anda bisa mengunduhnya di play store atau website secara gratis. Bedanya jika mengunduh lewat play store atau app store pasti lebih mudah. Sedangkan jika lewat web masih harus izin akses dulu. Nama aplikasinya adalah apk hidder. Coba ikuti langkah – langkahnya berikut ini.

  1. Buka play store atau app store untuk mengunduh aplikasinya
  2. Bisa juga dengan memakai web untuk mengunduh aplikasinya
  3. Ketik hidder di kolom pencarian lalu enter
  4. Unduh aplikasinya dengan memakai koneksi internet
  5. Setelah selesai diinstall, nyalakan izin akses aplikasinya
  6. Buka aplikasinya dan pilih aplikasi yang ingin disembunyikan
  7. Aplikasinya kini sudah disembunyikan

Jika ingin mengakses aplikasinya yang sudah disembunyikan, Anda harus membuka hidder terlebih dulu. Kemudian aktifkan kembali aplikasinya sehingga bisa diakses kembali. Dengan adanya apk hidder, Anda pasti akan merasa lebih tenang karena rahasianya bisa lebih terjaga.

Semua cara ini bisa dilakukan untuk semua jenis apk. Misalnya sosial media tiktok, whatsapp, dan lain sebagainya. Kebanyakan orang menggunakan fitur hide untuk menyembunyikan sosial media.

Setelah memahami bagaimana caranya, kini Anda sudah bisa lebih tenang melindungi rahasia di dalam HP. Apalagi semua cara menyembunyikan aplikasi sangat mudah dilakukan.