PUBG Mobile merupakan game bergrafis bagus dengan gameplay yang cukup kompleks. Karena sifat game-nya yang seperti itu, pemain harus pintar-pintar mencari HP yang cocok untuk PUBG. Sebab, tidak semua jenis HP mampu menjalankan game tersebut.
Apabila ingin memainkan PUBG Mobile dengan Android, perangkat harus memiliki versi minimal 5.1.1. Chipsetnya minimal Snapdragon 435, RAM 2 GB, dan free space 3 GB. Ingin tahu HP yang cocok untuk memainkannya? Yuk simak pembahasannya!
1. Asus ROG Phone 3
Berbekal chipset Snapdragon 865+ (7nm), grafis PUBG bisa diatur di frame rate extreme dengan Asus ROG Phone 3. Dengan jumlah RAM maksimal 16 GB dan memori 512 GB, HP ini bisa memainkan PUBG dengan mulus.
Baterai HP ini berkapasitas 6000 mAh, jadi pemain tidak perlu khawatir cepat kehabisan baterai saat di tengah-tengah permainan. Layar Asus ROG Phone 3 yang berjenis AMOLED dengan resolusi 1080×2340 pixels akan memanjakan mata selama permainan.
Saat dirilis, harga HP ini memang agak sedikit pricey, yakni mulai Rp 7.600.000. Tetapi jika ingin serius mendalami game yang lumayan berat ini, spesifikasi Asus ROG Phone 3 sudah bisa dibilang sangat ideal.
2. Samsung Galaxy M62
Ingin HP yang lebih murah? Pilihlah Samsung Galaxy M62. Dengan harga mulai Rp 4.560.000, pengguna akan mendapat layar super AMOLED Plus dan chipset Exynos 9825 (7nm). RAM-nya berukuran 8 GB, dan memori maksimal 256 GB.
Sekedar informasi, chipset Exynos yang ideal untuk memainkan game ini minimal Exynos 7870 dengan RAM 3 GB. Dengan semua spesifikasinya, didukung dengan baterai 7000 mAh, Samsung Galaxy M62 cocok melibas game berat seperti PUBG Mobile.
3. Poco X3 Pro
Dibanderol dengan harga Rp 3 jutaan, ponsel ini sudah dibekali chipset Snapdragon 860 (7nm). Meskipun layarnya hanya IPS LCD, namun HP ini sudah memiliki refresh rate layar 120 Hz dengan ukuran 6,67 inch.
Baterainya juga cukup besar, yaitu 5160 mAh dan sudah mendukung fast charging. Tersedia juga memori 128 dan 256 GB serta RAM 6 dan 8 GB. Poco X3 Pro merupakan HP yang cocok untuk PUBG Mobile.
4. Xiaomi Redmi Note 10 Pro
Chipset Snapdragon yang ideal untuk memainkan game PUBG Mobile adalah seri 6 ke atas. Jika belum bisa membeli HP Android chipset seri 8, pengguna bisa memilih varian HP Xiaomi, yakni Redmi Note 10 Pro.
Dengan harga 3,6 juta untuk RAM 8 GB dan memori 128 GB, pengguna bisa mendapatkan chipset Snapdragon 732G (8nm). Layarnya AMOLED 6,67 inch, dan memiliki refresh rate 120 Hz. Ini sangat cukup untuk memainkan PUBG.
Meskipun baterainya tidak segahar HP sebelumnya, yakni hanya 5020 mAh saja, jangan khawatir. Pasalnya, HP ini sudah mendukung fast charging dengan daya 33W. Bagaimana? Tertarik untuk memilikinya?
5. Infinix Note 11 Pro
Masih ingin HP yang lebih murah? Ada Infinix Note 11 Pro, yang harganya mulai Rp 2.695.000. HP ini dibekali dengan Android 11, layar dengan refresh rate 120 Hz berukuran 6,95 inch beresolusi 1080×2460 pixel.
Standar minimal chipset Helio untuk PUBG adalah X20, sedangkan HP ini memiliki chipset Helio G96 (12nm). Kualitasnya jauh di atas standar minimumnya. RAM dan memorinya juga tak kalah besar, yakni 8 GB dan 128 GB.
Infinix Note 11 Pro memiliki baterai 5000 mAh. Meski baterainya tidak terlalu besar, namun dengan harga murah dan spesifikasi yang lumayan, HP ini cocok untuk memainkan PUBG Mobile.
Demikianlah pembahasan singkat mengenai 5 rekomendasi HP yang cocok untuk PUBG. Memilih HP yang berada di atas standar minimal akan membuat pengalaman bermain lebih menyenangkan. Dengan rekomendasi di atas, pengguna bisa memilih HP sesuai budget-nya.