Jika ponsel Anda saat ini sedang tidak optimal, mungkin Anda perlu mencari tahu cara update Play Store. Pasalnya, sebagian besar error yang terjadi pada ponsel penyebabnya adalah Play Store yang belum diperbarui versinya.
Daripada bingung, ini dia cara update Play Store untuk segala jenis ponsel Android!
Cara Memperbarui Play Store Secara Langsung
Untuk cara yang pertama, Anda bisa gunakan cara mengupdate Play Store secara langsung via aplikasi Google Play Store yang ada di ponsel Anda. Selain itu, metode ini juga lebih mudah dan aman untuk Anda praktikkan.
Namun sebelum memulainya, pastikan koneksi jaringan internet Anda terhubung serta berjalan dengan stabil. Karena jika koneksi buruk, maka justru bakal menimbulkan masalah. Langsung saja, ini dia cara mengupdate Play Store langsung via Google Play Store di ponsel Anda:
- Pertama, buka dan masuk ke aplikasi Google Play Store yang ada di ponsel Anda.
- Kemudian, pada ikon di bagian kiri atas, silakan pilih menu “Setelan” atau “Settings”.
- Geser ke bagian bawah, lalu klik “Versi bentukan” atau “Play Store version”.
- Setelah itu, maka akan muncul sebuah kotak dialog. Jika terdapat versi terbaru, maka akan tampil opsi pilihan untuk izin melakukan unduhan serta install versi terbaru.
- Namun, jika muncul kotak bertuliskan “Versi Play Store telah diperbarui’’, maka Anda telah menggunakan aplikasi Google Playstore versi terbaru.
- Selesai.
Cara Perbarui Play Store dengan File Apk Mod
Untuk cara mengupdate Play Store yang kedua yaitu dengan menggunakan file Apk. File Apk merupakan sebuah paket Application Package File.
Paket penginstalan file ini akan mendistribusikan paket terbaru dari aplikasi Google Play Store ke ponsel Anda. Namun, Anda perlu memberikan izin akses saat proses instalasi berlangsung.
Baca Juga: Cara Membuat Aplikasi di Playstore
Dengan penggunaan file Apk ini, Anda bisa memperbarui versi Play Store dengan catatan file Apk yang Anda download tersebut memiliki versi terbaru. Selain itu, untuk cara memperbarui versi Play Store dengan file Apk adalah sebagai berikut:
- Download file Apk Play Store di browser Anda dengan format apk. Anda dapat mencari paket instalasi tersebut di internet dengan sangat mudah.
- Kemudian, silakan cari aplikasi Play Store dengan format apk yang barusan Anda download di perangkat ponsel Anda. Namun, pastikan bahwa file Apk yang Anda unduh tadi adalah versi yang terbaru dan aman.
- Selanjutnya, beri izin akses untuk instalasi file tersebut pada ponsel Anda.
- Setelah proses instalasi selesai, maka Anda sudah bisa menggunakan versi terbaru dari aplikasi tersebut.
- Selesai.
Manfaat Mengupdate Play Store bagi Ponsel Anda
Nah, itu dia cara mengupdate Play Store dengan mudah dan praktis untuk segala jenis ponsel. Setelah mengetahui caranya, berikut adalah beberapa manfaat dari menggunakan versi Play Store yang telah Anda perbarui:
- Membuat ponsel lebih lancar dan optimal.
- Mencegah ponsel error atau lag.
- Pemutakhiran sistem Android ponsel.
- Tampilan ponsel jadi lebih menarik.
- Mencegah aplikasi agar tidak terjadi force close saat Anda gunakan.
Sudah Tahu Cara Mengupdate Play Store?
Sekian pembahasan kali ini tentang cara memperbarui Play Store untuk segala jenis ponsel Android yang bisa kitabrumus. Pada dasarnya, memperbarui pusat aplikasi Android ini sangat penting untuk Anda lakukan secara berkala. Fungsinya, agar ponsel jadi lebih lancar dan optimal.
Selain itu, hal ini juga berguna untuk mencegah ponsel lag dan error.