11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Game PPSSPP Android Yang LancarSiapa sih yang nggak tau game PPSSPP? Game PlayStation Portable atau biasa disebut Emulator PSP. Ini memang dari hari kehari semangkin banyak peminatnya, game konsol dengan adanya fitur menarik didalamnya menjadi daya tarik buat kalangan anak-anak sekaligus para gamers.

Mulai dari game PPSSPP terbaik maupun yang terbaru, dapat dimainkan di Smartphone dengan gameplay yang seru. Bukan hanya itu, kamu juga wajib menggunakan Emulator PSP nya guna mempermudah mengendalikan gamenya.

Apa saja game PPSSPP nya? Banyak sekali beragam game PPSSPP yang dapat kamu mainkan. Diantaranya seperti genre balapan, petualangan, action, fighting, maupun olahraga.

Maka dari itu kali ini mimin sudah merangkum beberapa kumpulan game PPSSPP Android Yang lancar. Dilengkapi dengan fitur, gameplay dan grafik keren serta ukuran kecil yang akan membuat kamu ketagihan boy.

Game PPSSPP Android Yang Lancar Ukuran Kecil


Sebentar boy, sebelum kita masuk ke gamenya, mimin mau beritahukan ke kamu terlebih dahulu nih. Jadi, game dibawah ini semuanya berukuran 500MB-an ya boy. Penasarankan? Lihat daftar gamenya dibawah ini!

1. Moto GP

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Moto GP adalah game android yang bergenre balapan. Sebenarnya ada banyak game moto gp seperti sbk16, sbk17 dan masih banyak lainya. Namun, disini cuma akan saya jelaskan game moto gp versi PPSSPP.

Jika kamu sering nonton balapan moto gp di televisi pasti sudah tidak asing lagi ya kan boy. Untuk gameplay-nya keren banget boy, kamu dapat melakukan balapan dengan menggunakan beberapa karakter terkenal seperti mark marques dan lainnya.

Untuk fitur-nya sih lengkap juga, disedikan waktu serta ada denah jalannya juga untuk mengarahkan kamu harus belok kekiri atau kekanan. Dan yang menariknya lagi, kecepatanya juga tidak terlalu ya boy.

Karena kecepatan yang terlalu tinggi atau kencang akan mengakibatkan kamu kesulitan dalam mengendalikanya. Maka dari itu, menurut saya sih udah oke banget untuk kamu mainkan dan kamu harus coba.

2. UP

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

UP merupakan game android offline yang diambil dari film animasi aslinya yang berjudul “UP”. Cerita dari film tersebut ialah dimana ada kakek yang berusia 78 tahun dan cucunya bernama Carl Fredrick.

Misi dari mereka ialah berawal dari si bocah kecil Carl Fredrick yang ingin memindahkan rumahnya ke puncak gunung tinggi. Karena, ia ingin merasakan tinggal di puncak gunung atas.

Hingga akhirnya keinginan ia pun tercapai dengan cara mengumpulkan banyak balon menjadi satu dan menerbangkan rumahnya hingga ke atas puncak gunung.

Nah, untuk gameplay gamenya pun sama boy, kamu akan berpetualangan sebagai bocah kecil yang lucu dan unyu (hehehe).
Berpetualangan sambil melewati bebagai rintangan yang ada di depannya.

3. Transformers – The Game

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Transformers – The Game termasuk salah satu game action petualangan PPSSPP dengan grafis 3D. Didalam gamenya kamu akan berperan sebagai robot transformers yang berpetualang melawan robot-robot lainnya.

Skill yang di miliki dari robot ini ialah dapat menembak dan juga dapat berkelahi boy. Intinya ini game hampir sama dengan yang ada di film Transformers.

Untuk desain karakternya sendiri juga keren banget, mapnya juga lumayan luas dan yang paling kerennya lagi kamu juga dapat berubah menjadi mobil loh boy, keren kan!

Untuk game grafis realistis ini sih saya rasa cocok banget buat kamu mainkan di android. Selain ukurannya yang kecil juga lancar banget boy untuk hp spesifikasinya standar. Jadi, nyaman banget untuk seru-seruan mengisi waktu luang.

4. Toy Story 3

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Dalam game PPSSPP Toy Story 3 merupakan game animasi  yang seru dengan karakter yang unik dan lucu. Seperti yang kamu ketahui diambil dari film animasi kartun dengan cerita sekumpulan mainan robot yang bisa hidup di dunia nyata.

Dalam game Toy Story 3 disini kamu akan bermain berpetualangan menaiki kereta api. Melewati berbagai rintangan didalam kereta api seperti hal nya game balap lari.

Disuguhkan dengan desain karakter yang keren serta grafis-nya yang 3D membuat game ini terlihat menarik. Sangat tepat sekali untuk kamu mainkan diwaktu gabut boy.

Bukan hanya itu, selain gameplay serta grafis yang bagus. Dilengkapi juga dengan ukuran yang ringan sehingga akan sangat lancar untuk dimainkan.

5. Ghost Recon – Predator

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Selanjutnya, ada game Ghost Recon – Predator yang mirip sekali dengan game PUBG Mobile boy. Semirip apa sih gamenya? Kalau dilihat dari grafisnya sih jelas beda jauh ya tapi ya sudah lumayan lah untuk kelas game yang ukurannya 500MB-an.

Untuk mapnya sih lumayan luas dan besar tetapi untuk rumahnya hampir sama dengan game Free Fire boyy. Sama gimana maksudnya min? Sama-sama tidak ada pintu heheh..

Disini kamu akan berperang melawan sekutu atau musuh yang bertopeng ya pasti kamu tahu lah. Dengan dilengkapi peralatan dan perlengkapan berupa baju, tas, helm maupun senjata seperti halnya tentara.

Terdapat juga banyak penghalang atau pelindung yang dimana bisa dimanfaatkan sebagai tameng atau persembunyian. Sayangnya, kamu tidak bisa berlari cepat dan hanya bisa berjalan biasa.

6. Pirates of The Caribbean

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Pernah nonton nggak sih film bajak laut, ya itu sama persis dengan game Pirates of The Caribbean. Disini kamu akan berperan sebagai bajak laut dengan misi membebaskan para tawanan dari penjahat.

Dibekali dengan grafis yang realistis dengan berlatar di suatu tempat ruangan rahasia pesembunyian para musuh. Kamu akan berkelahi melawan para penjahat dengan menggunakan senjata pedang.

Skill bertarung yang dimiliki sangat beragam seperti melompat, menebas dengan menggunakan pedang dan lain sebagainnya. Ukuran yang rendah pas banget untuk dimainkan di hp spek kentang.

Selain itu, disajikan juga visual effect yang setiap kali kamu bertarung dan memainkan pedang. Jadi, bukan hanya gamenya seru tetapi juga tidak membosankan boy.

7. Peter Jackson’s King Kong

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Peter Jackson’s King Kong game yang diambil dari film king kong sangat berbeda sekali boy. Disini kamu tidak berperan sebagai king kong, melainkan berperan sebagai manusia yang berpetualangan.

Dengan berlatar di suatu tempat yang gelap, aneh dan seram seolah-olah kesannya kita ikut merasakan juga boy. Karakter yang kamu gunakan nantinya berupa orang yang hanya membawa senjata pistol.

Dengan senjata pistol itu lah yang akan kamu gunakan nantinya, untuk menjaga diri dari serangan makhluk aneh yang ada disekitarmu. Terdapat juga sungai disekelilingmu, jadi kamu harus berhati-hati dalam menyusuri perjalanan tersebut.

Grafisnya keren banget loh boy, apa lagi aura tempatnya yang begitu menakutkan. Game ini cocok banget buat kamu jadikan sebagai tantangan untuk kamu mainkan di smartphone.

8. Need For Speed Pro Street

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Bagi kamu yang suka banget sama game balapan mobil, mimin sih rekomendasi banget game Need For Speed Pro Street. Selain desain mobilnya yang keren juga seru banget loh untuk kamu mainkan.

Untuk fiturnya sih seperti biasa ada petunjuk arah yang akan membantu mengarahkan kamu sampai garis finish. Disini kamu juga dapat menggunakan nitro guna mempercepat laju balapan.

Banyak sekali pilihan mobil yang mewah untuk kamu gunakan. Tetapi sayangnya walaupun sudah menggunakan nitro, kecepatan lajunya menurut saya masih kurang sih.

Tetapi, untuk game balapan ukuran kecil sudah terbilang bagus banget untuk dimainkan di waktu senggang. Maka dari itu ayo deh langsung cobain aja gamenya boy.

9. Call of Duty Roads to Victory

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Nah, di point ke sembilan kali ini ada game android offlien Call of Duty Roads to Victory. Dari pada main game COD mobile yang online mending main game ini ya kan. Karena, gamenya offline tanpa kuota internet pastinya boy.

Disini kamu akan berperang bersama tim yang terdiri dadi 4 orang termasuk kamu sendiri. Akan ada salah satu kapten yang akan memandu kamu untuk bergerak.

Selain visual effectnya yang super keren, grafik yang dihasilkan juga bagus sih tetapi masih kurang HD menurut mimin ya. Tapi ya nggak papa lah, udah seru kok boy.

Bukan hanya itu boy, untuk melawan musuhnya juga nggak susah-susah amat secara musuh yang kamu lawan adalah BOT ya boy (hehehe). 

10. Dragon Ball Z

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!

Berikutnya, game android dengan genre fighting yaitu Dragon Ball Z. Siapa sih yang nggak tau Dragon Ball? Jika dulunya kamu sering nonton film animasi kartun Dragon Ball pasti inget lah ya.

Game animasi satu ini memang tidak kalah seru dengan game animasi seperti naruto dan lain sebagainya. Didalam game ini kamu akan berperan sebagai Goku yang memiliki kemampuan bertarung yang hebat.

Setiap pertarungan didalam gamenya memiliki jurus-jurus yang sangat beragam serta visual effect nya yang begitu memukau. Selain itu, grafis juga keren banget tetapi masih juga kurang HD.

Yang lebih kerennya lagi dari game ini ialah combonya boy. Ada beberapa combo yang dapat digunakan untuk mengalah musuh. Rekomendasi banget buat kamu pecinta game fighting harus cobain ini game.

11. The Con

11 Game PPSSPP Android Yang Lancar dan Layak Dimainkan!
The Con ialah game fighting yang menurut saya sih tepat sekali untuk anak muda jaman sekarang. Kenapa demikian? Karena disini kamu akan berkelahi menggunakan karakter yang berbadan kekar boy.
Karakternya sendiri di desain dengan penampilan seperti preman loh boy. Wah keren deh pokoknya apa lagi di lihat dari cara bertarungnya yang menarik dan bikin greget (hehehe).
Bukan hanya berkelahi saja boy, kamu juga dapat melakukan beberapa kuncian untuk melemahkan lawan kamu tentunnya. Di lengkapi dengan penonton yang membantu suasana yang akan semangkin seru.
Untuk dapat mengalahkan musuhmu, kamu harus sebisa mungkin memukul dan menangkis setiap serangan. Jika darah musuh sudah mulai kritis maka akan ada serangan slow motion dan di akhiri kemenangan “you win”.

Baca Juga: 6 Game Naruto PPSSPP Terbaik

Bagaimana guys? Apakah kalian tertarik dengan beberapa game yang telah mimin sajikan diatas? Silahkan kamu mainkan gamenya dan ingat jangan sampai lupa waktu ya guys (hehehe).
Baiklah mungkin segitu saja yang dapat mimin sampaikan mengenai 11 game PPSSPP Android yang lancar dan wajib untuk kamu coba. Jika kalian suka jangan lupa untuk share artikel ini dan semoga bermanfaat…,