Berbagai Pilihan Aplikasi Edit Video Lucu di Android

Aplikasi edit video lucu sering digunakan oleh beberapa orang, khususnya pengguna android supaya dapat mengedit videonya menjadi lebih lucu dan menggemaskan. Biasanya digunakan sebagai bahan candaan antar teman maupun kolega serta keluarga masing-masing pengguna.

Penggunaan aplikasi ini salah satunya berguna sebagai sarana menyalurkan ekspresi diri bagi beberapa orang, namun juga dapat dijadikan sebagai bahan hiburan dikala stress. Adanya video yang lucu akan membuat Anda sedikit terhibur dari padatnya pekerjaan yang melanda.

Beberapa aplikasi ini dapat Anda dapatkan secara gratis di handphone dengan cara mengunduhnya melalui Google play store. Di dalam play store sendiri terdapat berbagai macam aplikasi mengedit, jika bingung memilih yang mana ikutilah beberapa rekomendasi.

Rekomendasi Aplikasi Edit Video Lucu

Tidak perlu merasa kebingungan untuk menggunakan perangkat apa yang harus digunakan untuk mengedit video Anda supaya terlihat lebih lucu. Pasalnya di Google play sendiri terdapat ribuan lebih aplikasi sehingga wajar saja jika merasa pusing dan bingung untuk memilihnya.

Rekomendasi aplikasi edit video lucu ini akan membuat hari-harimu terhibur, dan sangat cocok untuk digunakan dalam membuat konten yang akan Anda upload ke media sosial. Namun jangan sampai asal pilih karena beberapa software tersebut berbayar.

Tidak perlu khawatir jika ingin mengedit namun tidak memiliki cukup dana untuk membayar beberapa perangkat lunak tersebut. Beberapa aplikasi yang akan direkomendasikan dapat Anda nikmati secara gratis sehingga dapat menikmati video Anda menjadi lebih lucu.

1. iFun Face

merupakan salah satu aplikasi edit video lucu ciptaan Dry Gin Studios dan pertama kali dirilis pada 30 Mei 2013. iFun Face sendiri telah diunduh oleh lebih dari satu juta pengguna di seluruh dunia yang menandakannya sebagai salah satu media untuk mengedit terbaik.

Didalamnya Anda dapat membuat berbagai animasi menarik dan menyenangkan, mulai dari gambar diri sendiri, bersama teman, maupun peliharaan kesayangan. iFun Face juga dapat membuat videonya dengan hanya mengandalkan beberapa foto saja sehingga terlihat unik.

Aplikasi edit video lucu ini juga mampu membuat pengguna menambahkan beberapa aksesoris serta efek lucu didalam videonya. Sehingga hasil editannya terkesan lebih lucu dan mengasyikkan untuk ditampilkan di beberapa grup keluarga maupun teman pengguna.

2. Your Face Dance

Merupakan aplikasi buatan Rapeto Apps dan sudah diluncurkan selama satu tahun lebih, yaitu pada 1 Juli 2021. Your face dance berfungsi untuk mengedit wajah Anda lalu menjadikannya sebagai bentuk 3D untuk membuat animasi ucapan ulang tahun lucu dan menggemaskan.

Aplikasi edit video lucu ini tidak hanya digunakan untuk mengucapkan ulang tahun saja, namun juga dapat digunakan sebagai sarana hiburan dan membuat konten menarik di media sosial penggunanya sehingga terkesan lebih unik, menarik, dan menghibur untuk dipandang.

Selain itu wajah pengguna akan diubah menjadi model 3d lalu dimasukkan ke beberapa filter yang sudah tersedia. Nantinya kepala Anda akan bergoyang kesana kemari seperti kartun yang sedang menarik, pastinya akan sangat menghibur jika ditonton bersama teman.

3. Reface

Merupakan salah satu aplikasi edit video lucu di android dan sudah diunduh oleh lebih dari 100 juta pengguna. Anda dapat mengunduhnya secara gratis melalui platform Google play store, reface sendiri pertama kali diluncurkan oleh neocortext, inc pada 23 Desember 2019.

Didalamnya Anda sebagai pengguna dapat mengkostumisasi wajah menjadi beragam format video yang sudah disediakan. Mulai dari beberapa meme terkenal hingga mengubah wajah artis terkenal maupun beberapa scene dalam film menjadi seperti milik penggunanya.

Oleh karena itu banyak orang menggunakan reface, karena bagi mereka sangat menghibur jika mengubah wajahnya sendiri menjadi beberapa tokoh meme maupun masuk kedalam scene film terkenal seperti Milos dan Aladdin.

Jika Anda merasa suntuk atau merasa stress akibat tingginya beban kerja, tidak perlu khawatir dengan menggunakan aplikasi edit video lucu akan membantu menceriakan hari Anda.